Senin, 23 Oktober 2017

Strategi pemasaran via online atau biasa disebut dengan Internet/Digital Marketing. Klik info usaha di Rotine Wong Bangil. Rindu Bakery Rumah Roti

Usaha toko roti atau yang biasa kita sebut dengan bakery saat ini sudah banyak bermunculan di dimana-mana. Mulai dari usaha toko roti skala kecil yang dijalankan dirumahan hingga toko roti yang besar. Hal ini wajar, mungkin karena kebutuhan masyarakat akan konsumsi roti selalu meningkat.  Untuk Variannnya pun bermacam-macam, dari mulai usaha toko roti yang menjual roti tradisional sampai roti jenis modern.


Untuk usaha bakery baru tentunya akan memperoleh banyak tantangan, sebab pelaku bisnis bakery jumlahnya semakin banyak. Semakin banyaknya usaha bakery bermunculan semakin ketat  juga persaingannya. Mereka melakukan banyak cara dan strategi supaya bisnis bakery-nya sukses, salah satunya yaitu strategi pemasaran/promosi. agar promosi anda lebih jos lagi,
Nah, kali ini kita akan membahas beberapa hal tentang bagaiaman dan langkah-langkah apa saja yang harus dilakukan  untuk ber-promosi bakery.

Berikut adalah hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum kita melakukan pemasaran bakery.
1.  Harga
Masalah harga tentu harus kita perhitungkan. Bakery harus mempunyai harga yang kompetitif, dalam artian harga yang berani  bersaing, tidak terlalu rendan maupun tinggi, Harga harus disesuaikan dengan pasar. Agar kita tahu memahami harga pasar, maka kita turun langsung ke pasar, lakukan  studi banding ke toko-toko, pasar atau supermarket. Dengan begitu kita akan tahu harga-harga pasar dan juga kelemahan, bahkan kegagalan yang usaha bakery yang mereka  alami supaya kita bisa mengambil pelajaran tersebut.
2.  Keinginan atau kebutuhan Konsumen
Kita sebagai produsen harus mengerti apa yang saat konsumen butuhkan, apalagi saat ini banyak sekali permintaan bakery dengan model dan jenis tertentu. Untuk itu kita harus kreatif, dalam artian kita membuat bakery sesuai dengan keinginan konsumen.

3. Lokasi srategis
Masalah pemilihan tempat untuk toko bakery adalah hal yang penting. Coba kita perhatikan tempat-tempat tertentu seperti stasiun kereta. Kita bisa lihat tok roti yang sudah besar seperti Roti ‘0’, Holland bakery, Hampir di stasiun kereta dikota besar toko roti tersebut ada. Mereka memilih tempat yang potensial, memilih tempat yang penuh dengan banyak orang lalu-lalang. Nah, kurang lebih seperti itulah kita harus memilih tempat yang strategis.

Setelah kita tahu apa saja hal yang perlu diperhatika sebelum melakukan promosi,  kali ini kita akan membahas tentang langkah-langkah dalam promosi/pemasaran usaha bakery.

Kita Sebagai pengusaha bisnis bakery ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk pemasaran bakery, entah itu dari sudut pandang kita sebagai penjual maupun konsumen/pembeli.
1. Promosi member tester
Gunakan trik member tester kepada keluarga, teman, dan lain lain. Ketika mereka merasakan   Bahwa bakery kita memiliki ciri khas tersendiri. Secara otomatis mereka akan me-rekommendasikan ke orang lain dari mulut ke mulut.


2. promosi Bersama
Yang kami maksud promosi bersama ialah kerjasama dengan pebisnis lain yang relevan. Kita bisa      coba kerjasama dengan bisnis  yang menjual produk sebagai pelengkap produk yang kita jual. Sebagai contoh kerjasama dengan pebisnis catering.

3.Jual Produk Perpaket
Produk yang kurang diminata pembeli, bisa kita jual satu paket dengan produk yang banyak diminati. Dengan begitu produk yang  Tidak laku tidak menumpuk.
4.Diskon atau hadiah
Dengan memberikan diskon atau hadiah maka akan menarik perhatian para pembeli, sebagai   contoh, Beli 1 Gratis 1, hal ini akan menguntungkan kedua pihak  Karena, pelanggan tetap membeli produk anda dengan harga utuh, sekaligus merasa beruntung mendapatkan 1 produk secara gratis. Atau anda bisa memberikan hadiah gratis untuk pembeli dalam jumlah tertentu.
5.Promosi Online
Promosi adalah hal terpenting yang perlu kita lakukan, Bisa dibilang promosi adalah hidup   mati dari usaha kita.

Ada satu strategi pemasaran yang saat ini sedang Trend dikalangan banyak orang, yaitu strategi pemasaran via online atau biasa disebut dengan Internet/Digital Marketing. Pemanfaatan teknologi saat ini menjadi hal penting bagi mereka para marketing, Dengan alasan lebih efektif. Salah satu pemasaran online yang banyak digunakan yaitu lewat media sosial seperti facebook, twitter, instagram dll. Untuk mempromosikan bakery lewat online, kita bisa merekrut seseorang untuk dijadikan sebagai Internet marketing.

Selain berpromosoi melalui media sosial, kita juga harus memiliki sebuah website/blog, website/blog ini bisa kita anggap sebagai tempat kedua toko roti kita. Dimana website/blog tersebut akan berisi sebuah produk, harga, layanan, alamat dsb.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar